Doa Dan Amalan Warisan Leluhur

Doa dan Amalan Untuk Anak Yang Bandel Membangkang Agar Jadi Penurut

Advertisement

Betapa bahagianya orang tua jika memiliki anak yang taat, penurut kata-kata ibu bapaknya dan tidak membantah jika dikasih tahu. Dan alangkah susahnya seorang ibu maupun ayah jika melihat anaknya tidak mau taat dengan orang tuanya. Pasti sakit sekali rasanya.

Jika kebetulan anda mempunyai anak yang bandel dan suka membangkang dengan anda, maka berserahlah kepada Allah. Karena pemberi petunjuk dan yang bisa membolak balikkan  hati adalah Allah semata. Berdoalah kepadaNya agar anak anda diberi petunjuk dan menjadi anak anak yang taat pada Allah, Rasul dan orang tua.

Salah satu amalan dan doa agar anak menjadi penurut dan tidak nakal adalah dengan menggunakan wasilah asmaul husna. Allah sendiri sudah memerintahkan kepada kita untuk berdoa dengan menggunakan wasilah asmaul khusna tersebut.  Dan asmaul husna yang bisa anda gunakan adalah “Ya , Syahiid " . Maknanya " Yang Menyaksikan " .
Berikut amalannya:
  


  " Ya Syahiid ! " Bila ada di antara anggota keluarga kita yang suka membangkang dan sebagainya , maka zikirkan sebanyak 319 x secara berkelanjutan setiap malam sehingga anak yang suka membangkah tadi sadar & berubah perangainya .

( fadhilat ini diambil dari  buku Khasiat Asmaul - Husna & Himpunan Ayat - Ayat Al - Quran , susunan : Abu Nur Husnina , keluaran Pustaka Ilmi ) .

Cara pengamalannya pada anak :

Saat anak sedang tidur , dzikir dan baca " Ya Shahid " sebanyak 313x kali dan tiup pada ubun ubun kepalanya . Lakukan sebanyak 21 kali . Setiap sekali zikir dibaca 313x " Ya Syahid " . InsyaAllah anak Anda akan menjadi anak yang mendengar kata  orangtuanya . ( Keseluruhan zikir 313 x 21 = 6573x zikir )


Semoga bermanfaat dan semoga anak anda menjadi anak yang sholeh sholehah dan mendengarkan apa yang dikatakan oleh orang tuannya. Amin.

Advertisement

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Doa dan Amalan Untuk Anak Yang Bandel Membangkang Agar Jadi Penurut

3 comments:

  1. tapi kalo untuk saya saya yang ingin saudara/saudarinya agar tidak menjadi pembangkang dan mendengarkan apa kata orangtuanya apa yang harus saya lakukan saya yang ingin menyadarkan saudara/i saya akan berubah menjadi penurut tidak pembangkang juga agar mendengarkan apa yang dikatakan orangtuanya apa sama saja seperti yang diatas atau ada cara lain tolong balas postingan saya ini segera saya butuh bagaimana cara mengatasi saudara/i saya itu.

    ReplyDelete
  2. Kalau anak sudah dewasa gimana caranya...bisa ngga???

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa Medianya dengan Air minum
      untuk 21 x minum, dengan amalan yg sama 313X untuk satu kali minum.
      Intinya Adalah Keyakinan Kita Akan kekuasaan Allah. Dan Jangan Lupa disetiap doa setelah shalat mohon kepada Allah untuk merubah sifat/hati anak kita menjadi yg Baik. INSYA ALLAH

      Delete

loading...